Rechercher dans ce blog

Monday, June 28, 2021

Resep Janda Berenang, Kue Khas Sumbawa - IDNTimes.com

Tak bisa dipungkiri keanekaragaman setiap daerah Indonesia membuatnya memiliki ciri khas dan daya tarik yang unik. Sumbawa menjadi salah satu di antaranya. Tak hanya bahasa atau adat istiadat, Sumbawa juga memiliki masakan atau kue-kue khas yang terbilang menantang.

Sebut saja yang paling terkenal adalah kue janda berenang. Dari namanya saja sudah terdengar unik, bukan? Kue ini memiliki tekstur yang lembut dengan rasa manis dan gurih. Tak heran kalau kue yang satu ini begitu populer dan banyak diminati oleh masyarakat Sumbawa.

Berikut resep membuat kue janda berenang. Bisa coba di rumah, nih.

1. Bahan-bahan yang dibutuhkan

Resep Janda Berenang, Kue Khas Sumbawa yang Unik dan GurihBahan-bahan makanan (Pixabay.com/Stevepb)

Bahan membuat kue janda berenang:

  • 100 gr kacang hijau
  • 100 gr gula merah yang dicairkan
  • 3 lembar daun pisang
  • 1 kg gula pasir
  • 1 bungkus tepung maizena
  • 1 sachet santan instan
  • 100 gr susu bubuk
  • 1 sachet pewarna makanan

2. Sangrai dan haluskan kacang hijau

Resep Janda Berenang, Kue Khas Sumbawa yang Unik dan GurihKacang hijau (pixabay.com/PDpics)

Siapkan kuali lalu sangrai kacang hijau beberapa lama. Setelah disangrai, haluskan kacang hijau dengan cara ditumbuk. Tambahan air secukupnya, lalu aduk hingga merata.

Baca Juga: 5 Destinasi Wisata Paling Kece di Sumbawa, Wajib Masuk Itinerary!

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

3. Rebus santan dan kacang hijau

Resep Janda Berenang, Kue Khas Sumbawa yang Unik dan GurihSantan (pixabay.com/LisaRedfern)

Siapkan panci lalu rebus santan, gula merah cair, gula pasir, dan susu bubuk. Aduk sebentar lalu tambahkan kacang hijau yang sudah dihaluskan tadi. Tunggu hingga adonan mengental, angkat, dan sisihkan.

4. Rebus tepung maizena

Resep Janda Berenang, Kue Khas Sumbawa yang Unik dan GurihTepung jagung (pixabay.com/Have_a_Great_Day)

Setelah isian adonan matang, selanjutnya rebus tepung maizena yang sudah dilarutkan. Jangan lupa tambahkan gula pasir dan pewarna makanan agar terlihat lebih menarik. Aduk hingga adonan mengental, angkat, dan sisihkan.

5. Bungkus adonan dengan daun pisang

Resep Janda Berenang, Kue Khas Sumbawa yang Unik dan GurihKue janda berenang (budaya-indonesia.org)

Siapkan potongan-potongan daun pisang. Masukkan adonan kacang hijau lalu lumuri dengan adonan tepung maizena tadi, kemudian bungkus rapi.

Tunggu beberapa saat hingga adonan dingin. Setelah itu, kue janda berenang siap dihidangkan.

Dengan mengikuti resep sederhana di atas, kamu bisa membuat kue janda berenang yang super legit dan gurih di rumahmu. Selamat mencoba! 

Baca Juga: Resep Kue Lapis Kanji Pelangi, Jajanan Legit Beraneka Warna

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Adblock test (Why?)


Resep Janda Berenang, Kue Khas Sumbawa - IDNTimes.com
Read More

No comments:

Post a Comment

Siasat bertahan produsen kue keranjang - ANTARA

Jakarta (ANTARA) - Pemilik usaha kue keranjang Hoki, Kim Hin Jauhari, bersiasat untuk mempertahankan bisnis kue khas Imlek yang proses pemb...