Rechercher dans ce blog

Saturday, October 9, 2021

Resep Kue Bugis Ubi Ungu - Food Fimela.com - Fimela.com

Fimela.com, Jakarta Jika biasanya kue bugis dibuat dengan tepung ketan, berbeda dengan resep kue bugis yang satu ini yang terbuat dari ubi ungu. Ini rasanya tak kalah enak, lho, dengan kue bugis pada umumnya karena tekstur kuenya lebih empuk saat digigit. Apalagi dengan isian unti kelapa di dalamnya yang membuat perpaduan rasanya pas.

Mau tahu bagaimana cara membuat kue bugis ubi ungu? Simak resepnya di sini.

Bahan-bahan:

  • 200 gr ubi ungu
  • 250 gr tepung ketan putih
  • 2 sdm tepung terigu
  • 1 sdt garam
  • 200 ml santan hangat
  • Minyak kelapa

Bahan Isian:

  • 1 mangkuk kelapa parut
  • 1 lbr daun pandan
  • 1/4 sdt garam
  • 6 sdm gula pasir
  • 75 ml air

Cara Membuat:

  • Buat isian, campur semua bahan isian. Masak hingga matang dan mengering, sisihkan.
  • Kupas ubi, kukus. Haluskan.
  • Campur ubi, tepung ketan, tepung terigu, garam, lalu tuangkan santan sedikit demi sedikit. Uleni.
  • Ambil secukupnya adonan kulit, pipihkan dan beri isian. Bentuk bulat-bulat.
  • Ambil selembar daun pisang beri olesan minyak, masukan adonan kue bugis dan rapikan.
  • Panaskan dandang, kukus kue bugis kurang lebih 30 menit hingga matang.
  • Sajikan selagi hangat.

Demikianlah resep kue bugis ubi ungu yang bisa kamu coba sendiri di rumah. Selamat mencoba!

#ElevateWomen

Adblock test (Why?)


Resep Kue Bugis Ubi Ungu - Food Fimela.com - Fimela.com
Read More

No comments:

Post a Comment

Siasat bertahan produsen kue keranjang - ANTARA

Jakarta (ANTARA) - Pemilik usaha kue keranjang Hoki, Kim Hin Jauhari, bersiasat untuk mempertahankan bisnis kue khas Imlek yang proses pemb...