Rechercher dans ce blog

Wednesday, March 30, 2022

Jelang Puasa, Penjual Kue Basah Palembang Sudah Banjir Pesanan - detikFood

Palembang -

Palembang punya beragam jenis kue basah yang selalu hadir saat Lebaran. Siapa sangka, pada momen jelang bulan puasa ini, penjual kue tersebut sudah banjir pesanan.

Kue basah khas Palembang yang kerap jadi incaran adalah maksuba, engkak ketan, lapis legit, kue 8 (delapan) jam, dan lapis kojo.

Salah satu pengusaha kue khas Palembang 'Bunda Rayya', Yus Elis mengatakan saat ini pesanan yang dia terima sudah semakin banyak. Menurutnya, apabila sudah mendekati hari raya Idul Fitri, tidak sedikit pengusaha kue basah lainnya yang sudah tidak menerima pesanan.

"Saat ini sudah ramai yang pesan, ya itu karena kalau sudah mau dekat lebaran (Idul Fitri) para penjual kue basah sudah fokus membuat kue yang dipesan pelanggan," katanya kepada detikcom, Rabu (30/3/2022).

Dia memprediksi, seperti beberapa tahun sebelumnya, pesanan akan semakin meningkat bila sudah memasuki bulan puasa atau dua minggu menjelang Idul Fitri.

Kue basah khas Palembang buatan Toko Kue 'Bunda Rayya'Kue basah khas Palembang buatan Toko Kue 'Bunda Rayya' Foto: Prima Syahbana

"Biasanya pesanan semakin meningkat dua minggu lagi jelang hari raya," kata wanita yang juga merupakan Ketua Asosiasi Pengusaha Kue (Aspenku) Sumatera Selatan (Sumsel) tersebut.

Oleh karena itu, dia menyarankan kepada penikmat kue basah, baik di Sumsel maupun diluar daerah, agar segera memesan kue sebelum nantinya sejumlah toko kue menutup pesanan.

"Sekadar saran, kalau mau pesan kue tersebut jangan mepet-mepet mau lebaran, kalau mau kebagian," ungkapnya.

Sementara itu, seorang ibu rumah tangga pemesan kue tersebut, Arpita mengatakan, hal seperti ini memang sudah seperti menjadi tradisi tahunan menjelang hari raya Idul Fitri.

Kue basah khas Palembang buatan Toko Kue 'Bunda Rayya'Kue basah khas Palembang buatan Toko Kue 'Bunda Rayya' Foto: Prima Syahbana

"Iya kalau mau lebaran memang biasa seperti ini, kayak udah jadi tradisi gitu lah. Karena dulu sekitar 3 tahun lalu saya pernah coba pesan seminggu sebelum lebaran, ternyata banyak toko yang sudah tidak terima pesanan," katanya.

Arpita mengaku, dirinya maupun ibu-ibu lainnya lebih memilih memesan kue jauh-jauh hari, karena tidak mau repot dan biar bisa lebih fokus beribadah pada bulan Ramadan.

"Saya dan kebanyakan ibu-ibu lainnya lebih memilih memesan di toko kue karena tidak mau repot, karena kalau buat sendiri belum tentu enak. Kalau mau lebaran, kan bukan hanya kue yang mau dipikirin. Selain itu ya biar bisa fokus juga beribadah puasa," terang dia.

Simak Video "Cocok untuk Natal! Resep Mudah Bikin Marmalade Thumbprint Cookies"
[Gambas:Video 20detik]
(adr/adr)

Adblock test (Why?)


Jelang Puasa, Penjual Kue Basah Palembang Sudah Banjir Pesanan - detikFood
Read More

No comments:

Post a Comment

Siasat bertahan produsen kue keranjang - ANTARA

Jakarta (ANTARA) - Pemilik usaha kue keranjang Hoki, Kim Hin Jauhari, bersiasat untuk mempertahankan bisnis kue khas Imlek yang proses pemb...