Rechercher dans ce blog

Sunday, May 22, 2022

Resep Kaloci Khas Pontianak, Sajian Kue Tradisional Kenyal dan Lembut | merdeka.com - Merdeka.com

Merdeka.com - Mochi sering kali dikenal sebagai camilan oleh-oleh khas Bandung dengan tekstur yang lembut dan bercita rasa manis. Namun sebenarnya, mochi merupakan camilan khas Jepang yang terbuat dari beras ketan. Di Jepang, biasanya kue mochi disajikan sebagai hidangan khusus saat perayaan Mochitsuki atau tahun baru Jepang.

Camilan ringan ini kemudian menyebar ke berbagai negara, termasuk Indonesia. Bahkan di Indonesia, bukan hanya Bandung yang mengadaptasi camilan ini, ada pula versi mochi lain khas Pontianak yang disebut dengan kaloci. Meskipun disebut mirip, namun kedua camilan ini mempunyai perbedaan yang cukup mencolok.

taboola mid article

Perbedaan antara mochi dan kaloci terletak pada bahan kacang yang digunakan. Jika mochi menggunakan bahan kacang sebagai isian, tidak dengan kaloci. Bahan kacang pada sajian kaloci hanya ditaburkan di atas kue hingga tertutup secara merata. Meskipun begitu, kedua camilan ini sama-sama mempunyai tekstur yang kenyal dan cita rasa yang legit dan manis.

Jika tertarik, terdapat beberapa resep kaloci khas Pontianak yang bisa Anda coba. Sajian kaloci ini sangat cocok disantap sebagai camilan ringan pengganjal lapar karena cukup memberikan rasa kenyang. Selain itu, sajian kaloci juga sangat cocok menjadi teman minum teh atau kopi di sore hari.

Dilansir dari Cookpad, berikut kami merangkum beberapa resep kaloci khas Pontianak yang bisa menjadi rekomendasi Anda.

2 dari 3 halaman

Resep Kaloci Kenyal dan Lembut

resep kaloci khas pontianak sajian kue tradisional kenyal dan lembut

©2022 Merdeka.com/Cookpad.com

Kaloci Kacang Tanah

Bahan:

  • 100 g tepung ketan
  • 1/3 sdt garam
  • 120 ml air
  • 3 sdm gula

Topping :

  • 100 g kacang tanah sangrai yang sudah ditumbuk
  • secukupnya gula

Cara membuat:

  • Campurkan tepung ketan, garam, air dan gula. Lalu dicampur rata dan disaring.
  • Kukuskan adonannya sampai matang selama 45 sampai dengan 1 jam dan tidak lengket di tangan.
  • Masukkan adonan ke campuran kacang tumbuk lalu dipotong kecil-kecil sambil diberi gula jika kurang manis.
  • Siap disajikan.

Kaloci Khas Pontianak

Bahan:

  • 200 gram tepung ketan
  • 250 gram air pandan
  • 1 sdm gula pasir
  • 1 sdm susu bubuk
  • 1 sdm minyak sayur
  • 1/4 sdm garam

Taburan:

  • 150 gram kacang tanah sangrai halus
  • 50 gram gula

Cara membuat:

  • Campurkan semua bahan, aduk sampai tercampur merata. Kukus selama 30 menit. Angkat dan dinginkan sebentar.
  • Campurkan bahan taburan, blender. Potong kecil-kecil adonan dan masukkan pada taburan, aduk merata.
  • Kaloci siap dihidangkan.

Kaloci Matcha Latte

Bahan:

  • 250 gr tepung ketan
  • 1 sachet chocolatos matcha latte
  • 280 ml air
  • 1 sdt pasta matcha
  • 1 sdm minyak goreng

Topping :

  • 100 gr kacang tanah, sangrai
  • 2 sachet chocolatos matcha latte

Cara membuat:

  • Sangrai kacang tanah, buang kulitnya, lalu blender sampai halus. Campur dengan chocolatos matcha latte, aduk rata. Sisihkan.
  • Campur tepung ketan dan chocolatos matcha latte, beri air, pasta matcha, minyak goreng, aduk sampai larut semua.
  • Kukus selama kurang lebih 20 menit.
  • Setelah matang, angkat mochi. Keluarkan dari wadah, potong-potong atau disendokin, gulingkan ke campuran kacang tanah. Sajikan.

3 dari 3 halaman

Resep Kaloci Legit

resep kaloci khas pontianak sajian kue tradisional kenyal dan lembut

©2022 Merdeka.com/Cookpad.com

Kaloci Kacang Mete

Bahan:

  • 200 g tepung ketan
  • 2 sdm gula pasir
  • 2 sdm minyak sayur
  • 200 g air mateng
  • sejumput garam

Bahan taburan :

  • Secukupnya kacang mete halus
  • Sesuai selera gula pasir
  • Sejumput garam

Cara membuat:

  • Campur tepung garam gula dan minyak lalu masukan air sedikit sedikit sampai tekstur mirip seperti susu kental manis.
  • Lalu pindahkan adonan ke wadah lain yg sudah diolesi minyak.
  • Kukus ±30 menit lalu angkat ambil adonan yg sudah matang tumpuk ± 2 menit dalam keadaan panas.
  • Kemudian pipihkan di campuran kacang, gula, garam, dan baluri sampai merata baru potong potong. Sajikan.

Milky Kaloci

Bahan:

  • 125 gram tepung ketan
  • 200 ml susu cair uht
  • 1 sdm minyak
  • 1/4 sdt garam

Bahan taburan:

  • 100 gram kacang tanah sangrai, kupas
  • 2-3 sdm gula halus (sesuai selera)
  • 1 sch susu dancow

Cara membuat:

  • Taburan: haluskan kacang bisa diblender atau ditumbuk kasar, tuang ke wadah yang agak lebar (saya pakai nampan) lalu tambahkan gula halus dan susu dancow, aduk rata, sisihkan.
  • Campurkan tepung ketan, susu cair, minyak, dan garam ke dalam wajan anti lengket, aduk sampai tercampur rata kemudian nyalakan api kecil saja, aduk sampai menggumpal dan matang, teksturnya seperti dodol.
  • Setelah matang angkat adonan kaloci tuang ke bahan taburan lalu potong-potong sesuai selera dan balut dengan bahan taburan kacang tanah sangrai yang telah dihaluskan. Kaloci siap dihidangkan.
[ayi]

Adblock test (Why?)


Resep Kaloci Khas Pontianak, Sajian Kue Tradisional Kenyal dan Lembut | merdeka.com - Merdeka.com
Read More

No comments:

Post a Comment

Siasat bertahan produsen kue keranjang - ANTARA

Jakarta (ANTARA) - Pemilik usaha kue keranjang Hoki, Kim Hin Jauhari, bersiasat untuk mempertahankan bisnis kue khas Imlek yang proses pemb...