KOMPAS.com - Kue apem jawa pada resep ini menggunakan pewarna makanan yang membuat tampilannya semakin menarik.
Terdapat campuran bahan seperti tepung beras, tepung terigu, santan, tape singkong, dan vanili cair.
Cara masak kue apem jawa ini bisa menggunakan cetakan teflon kue lumpur di atas kompor.
Selengkapnya, bikin apem jawa dari buku "Sajian Istimewa dari Bahan Sederhana" oleh Rizka Pranawati terbitan PT Cempaka Putih.
Baca juga:
Bahan
- 250 gram tepung beras
- 0,5 gelas tapai
- 130 gram gula pasir
- 0,5 gelas air kelapa
- 0,5 gelas santan kental
- 0,25 sdt garam
- 1 sdt vanili cair
- Pewarna makanan secukupnya
Cara membuat apem jawa
- Campurkan semua bahan kecuali santan, aduk hingga merata. Diamkan selama dua jam.
- Tambahkan santan dan aduk merata. Diamkan selama 1 jam. Tuang adonan ke dalam cetakan teflon yang sudah dipanasi.
- Kalau sudah matang, angkat apem dan sajikan selagi masih hangat.
Buku "Sajian Istimewa dari Bahan Sederhana" oleh Rizka Pranawati terbitan PT Cempaka Putih bisa dibeli di Gramedia.com.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Resep Apem Jawa, Kue Jadul untuk Takjil Buka Puasa Hari Pertama - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More
No comments:
Post a Comment