Rechercher dans ce blog

Sunday, May 7, 2023

Bukan Jam, Bell & Ross Gandeng Koki Pastry untuk Bikin Kue - Kompas.com - Lifestyle Kompas.com

KOMPAS.com - Sudah biasa bagi pembuat jam tangan mewah menggandeng merek dari industri lain untuk menciptakan karya yang istimewa dan menarik.

Lihat saja kolaborasi panjang TAG Heuer dan manufaktur mobil Porsche melalui berbagai rilisan Carrera, atau Tiffany Blue khusus keluaran Patek Philippe dan peritel perhiasan Tiffany & Co.

Sekarang, bagaimana jadinya ketika pembuat jam dan pembuat kue bersatu? Inovasi inilah yang coba ditawarkan Bell & Ross.

Berkolaborasi dengan koki pastry Julien Dugourd, watchmaker Perancis tersebut menghadirkan kue cokelat karamel berbentuk menyerupai wajah atau dial jam tangan BR01 Cyber Skull Bronze.

Baca juga: Bell & Ross Bangkitkan Kembali Jam Tangan Bertema Tengkorak

Awal kisah "cinta" Dugourd dengan Bell & Ross

Chef Julien Dugourd membuat kue berbentuk dial Bell & Ross BR01 Cyber Skull Bronze Chef Julien Dugourd membuat kue berbentuk dial Bell & Ross BR01 Cyber Skull Bronze

Bagi Julien Dugourd, menciptakan kue dengan mengekspresikan bentuk dial Cyber Skull adalah sebuah tantangan.

"Saya menyukai dunia penerbangan. Jam tangan BR01 yang menyerupai jam kokpit khususnya membuat saya tertarik," terang Dugourd dalam siaran pers yang diterima Kompas.com.

Mulanya, pria berusia 39 tahun ini mengetahui Bell & Ross dari Christophe Michalak saat bekerja di Plaza Athenee.

Sejak itu, Dugourd terpesona oleh Bell & Ross lantaran dianggap memiliki banyak kesamaan minat dengannya --mulai dari dunia penerbangan hingga Formula 1.

BR01 Cyber Skull Bronze, teknik presisi dan seni yang hidup

Adblock test (Why?)


Bukan Jam, Bell & Ross Gandeng Koki Pastry untuk Bikin Kue - Kompas.com - Lifestyle Kompas.com
Read More

No comments:

Post a Comment

Siasat bertahan produsen kue keranjang - ANTARA

Jakarta (ANTARA) - Pemilik usaha kue keranjang Hoki, Kim Hin Jauhari, bersiasat untuk mempertahankan bisnis kue khas Imlek yang proses pemb...