Rechercher dans ce blog

Friday, June 16, 2023

Resep Kue Kacang Jadul untuk Lebaran Idul Adha Cara Buatnya Mudah - Bangkapos.com

BANGKAPOS.COM -- Kue kacang merupakan kue kering sejuta umat, selalu ada di setiap hari raya besar, tak terkecuali saat lebaran Idul Adha.

Kue kacang umumnya sudah menjadi camilan sehari-hari, sebab sangat mudah untuk menemukan kue kering yang satu ini.

Menyantap kue kacang di sore hari sembari ditemani segelas teh hangat tentu sangat menyenangkan.

Di pasaran harga kue kacang terbilang sangat terjangkau, sehingga tak heran kue kering yang satu ini disebut sebagai kue sejuta umat.

Ternyata untuk membuat kue kacang cukup mudah, bahan yang dibutuhkan sangat mudah ditemukan serta cara membuatnya pun masih tradisional.

Oleh karenanya, Bangkapos.com telah merangkum dari kanal YouTube Ayo Masak Ayo Makan resep kue kacang jadul.

Resep kue kacang jadul yang akan Bangkapos.com bagikan kali ini dijamin memiliki rasa yang lezat dan gurih.

Kacangnya sangat terasa, teksturnya garing dan juga lumer di mulut.

Baca juga: Resep Bolu Kukus Putih Telur Lembut, Rasa Sultan, Cocok untuk Kue Lebaran Idul Adha

Baca juga: Resep Kue Lidah Kucing Nutella, Lebaran Idul Adha Auto Banjir Orderan

Bahan-bahan

Bahan:

  • 250 gram kacang tanah kulit
  • 150 gram minyak sayur atau minyak kelapa
  • 50 gram royal krone atau margarin atau butter
  • 100 gram gula halus
  • 1 sdt garam
  • 240-250 gram terigu protein rendah (terigu di sesuaikan dengan kondisi masing2)

Bahan tambahan:

  • Rolling pin
  • Cetakan kue kacang, bentuk sesuai selera
  • Kuning telur untuk olesan
  • Putih telur untuk olesan
  • Biji wijen untuk rasa pertama
  • Butiran kacang untuk rasa kedua (bebas menggunakan kacang apa, kemudian cacah kecil-kecil)

Langkah Pembuatan

  1. Sangrai kacang tanah kulit terlebih dahulu hingga matang atau mengeluarkan aroma yang wangi. Angkat dan kupas kulitnya.

    Usahakan gunakan kacang tanah kulit, agar hasilnya lebih enak dan tampilannya juga lebih cantik.

  2. Blender kasar kacang yang telah disangrai dan dikupas kulitnya tadi bersamaan dengan minyak sayur, tambahkan pula royal krone atau margarin atau butter menggunakan.

  3. Tuang ke dalam wadah, tambahkan garam dan gula halus, aduk hingga tecampur rata.

  4. Setelah itu masukan tepung terigu secara bertahap, pastikan adonan tidak terlalu keras.

  5. Ambil adonan dan pipihkan menggunakan rolling pin, ketebalannya sekitar 0,6 sampai 0,7 cm, kemudian dicetak menggunakan cetakan. Lakukan sampai selesai.

  6. Susun adonan kue kacang di atas loyang, bagi menjadi dua bagian untuk diberi rasa.

  7. Rasa wijen : Beri olesan kuning telur sebanyak dua kali di atas kue, setelah itu taburi dengan biji wijen di atasnya.

  8. Rasa kacang : Olesi adonan yang telah dicetak tadi dengan putih telur, taburi dengan taburan kacang di atasnya.

  9. Panggang menggunakan oven tangkring di suhu 150 derajat celcius selama 25 sampai 30 menit, tergantung oven masing-masing. Selamat mencoba...

    (Bangkapos.com/Fitri Wahyuni)

Adblock test (Why?)


Resep Kue Kacang Jadul untuk Lebaran Idul Adha, Cara Buatnya Mudah - Bangkapos.com
Read More

No comments:

Post a Comment

Siasat bertahan produsen kue keranjang - ANTARA

Jakarta (ANTARA) - Pemilik usaha kue keranjang Hoki, Kim Hin Jauhari, bersiasat untuk mempertahankan bisnis kue khas Imlek yang proses pemb...