Rechercher dans ce blog

Sunday, May 2, 2021

10 Hampers Lebaran di Bandung Tidak Cuma Kue Kering, Bisa Beli Online - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Parsel yang kini dikenal dengan sebutan hamper Lebaran sedang ramai dicari. Hamper Lebaran biasanya berisi kue kering, cokelat, dan makanan lain.

Hamper umumnya akan dipesan dan diberikan kepada orang terkasih sebelum Lebaran tiba.

Kalau kamu ingin memberikan hamper Lebaran kepada teman atau keluarga, simak daftar hamper Lebaran yang ada di sekitar Bandung ini.

Baca juga: Resep Kue Bawang Keju Renyah dan Gurih buat Hamper Lebaran

1. Fonducakery

Fonducakery menjual hamper Lebaran berisi cake dengan banyak varian rasa seperti red velvet, meses, lotus biscoff dan keju pandan.

Satu paket hamper Lebaran dari fonducakery diberi harga sekitar Rp 150.000.

Kamu bisa beli dan dapatkan langsung hamper Lebaran dari Fonducakery dengan berkunjung ke tokonya yang terletak di Serantau Coffee, Bandung.

Baca juga: Jangan Lakukan 4 Kesalahan Bikin Roti, Bekal Sebelum Siapin Hamper Lebaran

Ilustrasi brownies. SHUTTERSTOCK/P MAXWELL PHOTOGRAPHY Ilustrasi brownies.

2. Twinniescake

Mulai dari brownies, blondies, kue kering, hingga classic cake bisa kamu jadikan hampers di Twinniescake.

Selain hamper Lebaran, kamu juga dapat membeli kue pernikahan di twinniescake.

Kamu bisa pesan hamper Lebaran berisi kue-kuean di sini melalui akun Instagram resmi dan Whatsapp. Twinniescake menerima pesanan tiga hari sebelum dikirim.

Baca juga: Resep Pie Nastar Mini Lembut dan Renyah buat Hamper Kue Kering Lebaran

3. Graciagift

Graciagift menyediakan hamper mulai dari kue kering hingga barang lainnya seperti sajadah, gelas, dan tumblr.

Akun jualan hamper Lebaran ini juga menerima pesanan bingkisan dalam bentuk "Luxury and Exclusive Ramadhan Hampers" yang cocok dijadikan sebagai bingkisan untuk siapa saja.

Baca juga: Resep Kastengel Keju Klasik buat Sajian Natal dan Hamper

Menyimpan kue kering dalam toples kaca.Unplash/Anna Peipina Menyimpan kue kering dalam toples kaca.

4. Wooden.sweet

Tidak hanya kue kering, wooden.sweet juga menyediakan hamper Lebaran berisi kue hits cinnamon rolls.

Harga hamper Lebaran di Wooden.sweet pun bervariasi. Kamu bisa dapat hamper cantik dengan isi kue yang terbuat dari bahan premium hanya mulai Rp 100.000.

Dapatkan juga harga spesial untuk pemesanan lebih awal dan order di atas 10 box.

Baca juga: Resep Kuping Gajah Tanpa Santan, Kue Kering Goreng untuk Lebaran

5. Tous.cakery

Tous.cakery menyediakan hamper isi brownies dengan beragam topping seperti cadbury, cha cha, choco chip, kacang almond, kacang mete, milo cube, silverqueen, dan yupi.

Kamu bisa order hamper brownies dari tous.cakery dengan dua pilihan ukuran, yaitu regular dan large. Satu buah hamper brownies ini dikenakan harga mulai dari Rp 85.000.

Baca juga: Resep Thumbprint Coklat, Kue Kering Lebaran Panggang Pakai Teflon

 

Ilustrasi sambal bawangDok. Sajian Sedap Ilustrasi sambal bawang

6. Sambal.nengna

Bosan dengan kue kering? Kamu bisa coba hamper isi sambal dari sambal.nengna.

Dalam satu hamper ini kamu bisa dapat empat jenis sambal yang berbeda, yaitu sambal roa, sambal cumi, sambal bawang, dan sambal rebon.

Satu buah hamper isi sambal yang terbuat dari bahan segar dan lokal ini diberi harga tidak sampai Rp 150.000.

Baca juga: Resep Sambal Goreng Ati Ampela Ayam, Lauk Praktis buat Sahur dan Lebaran

Ilustrasi kue kering yang sering hadir saat Lebaran. Dok. Shutterstock/Rido Fadilah Ilustrasi kue kering yang sering hadir saat Lebaran.

7. Cchomemadecookies

Cchomemadecookies dikenal sebagai penyedia hamper Lebaran isi ragam kue kering. Kamu bisa temukan bingkisan Lebaran kue kering dalam jumlah berbeda.

Cchomemadecookies juga menjual nastar dalam ukuran jumbo dengan bentuk yang unik persis seperti buah nanas.

Baca juga: Resep Nastar Gulung Tanpa Mixer, Anti Luber

Ilustrasi puding pisang. Puding ini terbuat dari pisang hampir busuk. SHUTTERSTOCK/YURIY GOLUB Ilustrasi puding pisang. Puding ini terbuat dari pisang hampir busuk.

8. Maodessert_

Hanya mulai dari Rp 75.000 kamu sudah bisa dapatkan hamper Lebaran isi kue kering dan cake dari Maodessert.

Jenis cake yang tersedia adalah banana pudding dan strawberry cream cheese. 

Kamu bisa pesan hamper Lebaran dari maodessert melalui DM instagram atau whatsapp dengan pemesanan maksimal 5 hari sebelum dibutuhkan.

Baca juga: Resep Bubur Mutiara, Dessert Manis dan Kenyal untuk Buka Puasa

9. Ivory_cake_bandung

Ivory_cake_bandung menyediakan hamper Lebaran isi kue kering seperti nastar, kastengel, lidah kucing, dan cornflakes. 

Tanpa biaya tambahan, kamu sudah bisa dapatkan kartu ucapan jika membeli hamper Lebaran di sini.

Selain hamper Lebaran kue kering, ivory_cake_bandung juga membuka pesanan untuk ragam kue lainnya seperti kue ulang tahun, chiffon cake, lapis legit, dan marmer cake.

Baca juga: Resep Kue Kurma Sagu, Cake Lebaran Bebas Gluten

Ilustrasi cokelat dalam boks berbentuk hati.PIXABAY/ JILL WELLINGTON Ilustrasi cokelat dalam boks berbentuk hati.

10. Warungcoklat

Dapatkan paket cokelat dan permen untuk isi hamper Lebaran dari warungcoklat hanya mulai Rp 50.000.

Di Warung Cokelat, kamu bisa pesan hamper Lebaran isi kue kering dan cokelat dalam bentuk kiloan dan toples.

Cek instagram @warungcoklat untuk info pemesanan hamperLebaran favorit kamu.

Baca juga: Resep Brownies Kukus Cokelat Bandung, Bisa Pakai Chocolatos

Let's block ads! (Why?)


10 Hampers Lebaran di Bandung Tidak Cuma Kue Kering, Bisa Beli Online - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

No comments:

Post a Comment

Siasat bertahan produsen kue keranjang - ANTARA

Jakarta (ANTARA) - Pemilik usaha kue keranjang Hoki, Kim Hin Jauhari, bersiasat untuk mempertahankan bisnis kue khas Imlek yang proses pemb...