Rechercher dans ce blog

Friday, May 28, 2021

Resep Ketan Srikaya, Kue Tradisional Manis dan Legit - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Ketan srikaya merupakan kue tradisional yang memiliki cita rasa manis dan gurih. Kue ini biasanya hadir di hajatan orang Sumatera. 

Perpaduan ketan yang gurih dan manis serta legitnya srikaya cocok disajikan sebagai camilan untuk disantap bersama keluarga.

Simak resep ketan srikaya dari buku "Masakan dan Kue Indonesia" (2020) oleh Redaksi Sajisedap terbitan Gramedia Pustaka Utama berikut ini.

Baca juga: Resep Tape Ketan untuk Sajian Lebaran, Bisa Pakai Magic Com

Bahan:

  • 400 gr beras ketan putih, direndam 1 jam
  • 200 ml santan dari 1/4 butir kelapa
  • 4 lembar daun pandan
  • 3/4 sdt garam
  • 100 gr kelapa muda, dipotong-potong

Bahan srikaya:

Terima kasih telah membaca Kompas.com.
Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

  • 250 ml santan dari 1/4 butir kelapa
  • 1/4 sdt garam
  • 100 gr gula merah sisir
  • 25 gr gula pasir
  • 2 sdm maizena
  • 4 butir telur

Baca juga: Resep Roti Kukus Srikaya Pandan yang Manis Legit

Cara membuat ketan srikaya:

1. Ketan: Kukus beras ketan 15 menit di atas api sedang.

2. Rebus santan, daun pandan, dan gambar sambil diaduk sampi mendidih. Angkat. Tambahkan berask ketan. Aduk sampai meresap.

3. Kukus di atas api sedang 30 menit sampai matang.

4. Masukkan ke dalam koyang dengan ukuran 22x22x3 cm yang sudah diberi alas plastik. Tekan-tekan sambil dipadatkan. Taburkan kelapa muda.

Baca juga: Resep Kue Pisang Hunkwe Rendah Kolesterol

5. Srikaya: Aduk rata santan, garam, gula merah, dan gula pasir sampai larut. Saring. Tambahkan maizena. Aduk rata. Sisihkan.

6. Kocok lepas telur. Masukkan campuran santan sedikit demi sedikit sambil diaduk rata. Tuang ke atas ketan.

7. Kukus di atas api kecil selama 40 menit hingga matang.

Baca juga: Resep Selai Srikaya Rasa Pandan, Buat Olesan Roti Tawar

Buku "Masakan dan Kue Indonesia" (2020) oleh Redaksi Sajisedap terbitan Gramedia Pustaka Utama tersedia online di Gramedia.com

Adblock test (Why?)


Resep Ketan Srikaya, Kue Tradisional Manis dan Legit - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

No comments:

Post a Comment

Siasat bertahan produsen kue keranjang - ANTARA

Jakarta (ANTARA) - Pemilik usaha kue keranjang Hoki, Kim Hin Jauhari, bersiasat untuk mempertahankan bisnis kue khas Imlek yang proses pemb...