Rechercher dans ce blog

Sunday, February 27, 2022

Sama-sama Dijual di Pasar, Ini Perbedaan Jajan Pasar Murah dan Premium - Detikcom

Jakarta -

Di pasar kue subuh banyak pedagang yang menjual jenis kue sama meski harganya berbeda. Ada kue pasar yang murah, ada juga yang premium.

Jadi andalan banyak orang jika ingin berbelanja aneka kue-kue murah yang beragam. Pasar Kue Subuh selalu diburu orang, apalagi di dalam Pasar Kue Subuh ini kebanyakan penjualnya menawarkan jenis kue hingga jenis makanan yang nyaris sama.

Namun rupanya, setiap pedagang di Pasar Kue Subuh memiliki target pasarnya sendiri. Seperti di Pasar Kue Subuh yang ada di Blok M, Melawai, Jakarta Selatan. Pasar Kue Subuh ini terdapat banyak penjual kue, mulai dari harga yang murah sampai yang menengah.

Meski bentuk dan jenisnya sama, tapi perbedaan antara kue pasar kelas murah dan premium terlihat jelas saat dibandingkan. Seperti pada jajan pasar berikut.

Baca Juga: 5 Pasar Kue Subuh Populer di Depok hingga Pamulang, Mampir Yuk!" selengkapnya


1. Pastel Isi Telur Sayur

Sama-sama Dijual di Pasar, Ini Perbedaan Jajan Pasar Murah dan PremiumSama-sama Dijual di Pasar, Ini Perbedaan Jajan Pasar Murah dan Premium Foto: detikFood

Tak hanya di Pasar Kue Subuh Blok M saja, pastel ini sudah jadi menu wajib di setiap pasar kue subuh. Banyak orang yang memborong pastel dari pasar untuk acara sampai untuk dijual kembali.

Nah di Blok M sendiri, ada dua jenis pastel yang biasanya dijual pedangan. Keduanya sama-sama pastel dengan isian telur dan sayur, bentuknya pun mirip. Namun untuk kelas pastel murah, harganya sekitar Rp 1.000 per buah. Sementara untuk pastel kelas premium harganya Rp 4.000 per buah.

Dari ukuran bisa terlihat jelas, bahwa pastel premium memiliki bentuk yang lebih padat dan 'gemuk'. Sementara pastel murah, kulitnya lebih tipis dan garing. Isiannya memang sama, yang premium dan yang murah sama-sama menggunakan tumisan sayur dan telur rebus. Tapi rasa pastel premium lebih gurih. Sementara untuk pastel murah, isian sayur telurnya sedikit hambar. Semboyan ada harga ada mutu, cukup terlihat jelas di sini.

2. Lemper Bakar

Sama-sama Dijual di Pasar, Ini Perbedaan Jajan Pasar Murah dan PremiumSama-sama Dijual di Pasar, Ini Perbedaan Jajan Pasar Murah dan Premium Foto: detikFood

Dibeli dari dua penjual kue di pasar subuh Blok M yang berbeda. Satu penjual, menjual lemper bakar ayam murah seharga Rp 1.500. Sementara untuk lemper bakar ayam premium harganya sekitar Rp 4.500 per buah.

Ukuran lemper bakar murah jauh lebih kecil, dan isian daging ayamnya lebih kering. Sementara untuk lemper bakar kelas premium, lapisan daun pisangnya lebih banyak, ukuran lemper lebih besar, dan isian daging ayamnya gurih lembut dan tidak kering.

Namun itu tidak membuat rasa lemper bakar murah kalah saing. Karena rasanya hampir mirip, meski dari segi ukuran dan isian daging ayam cukup berbeda jauh.

3. Bolu Kukus

Sama-sama Dijual di Pasar, Ini Perbedaan Jajan Pasar Murah dan PremiumSama-sama Dijual di Pasar, Ini Perbedaan Jajan Pasar Murah dan Premium Foto: detikFood

Tak lengkap rasanya jalan-jalan ke Pasar Kue Subuh tanpa mencoba bolu kukus aneka warna yang tak kalah populer dari pastel dan lemper bakar. Untuk bolu kukus premium harganya mulai dari Rp 4.000 per buah, sementara untuk bolu kukus murah harganya Rp 1.000 per buah.

Paling mencolok perbedaannya terlihat dari ukuran bolu kukus premium yang lebih megar dan besar, serta dibungkus dengan plastik satuan. Sementara untuk bolu kukus murah, penggunaan warnanya lebih mencolok.

Uniknya, kedua bolu kukus murah dan premium ini memiliki rasa yang hampir sama. Walau untuk tampilan, pastinya orang akan lebih melirik bolu kukus premium.

Simak Video "Berburu Jajanan Pasar Murah Meriah di Ciledug"
[Gambas:Video 20detik]

Adblock test (Why?)


Sama-sama Dijual di Pasar, Ini Perbedaan Jajan Pasar Murah dan Premium - Detikcom
Read More

No comments:

Post a Comment

Siasat bertahan produsen kue keranjang - ANTARA

Jakarta (ANTARA) - Pemilik usaha kue keranjang Hoki, Kim Hin Jauhari, bersiasat untuk mempertahankan bisnis kue khas Imlek yang proses pemb...