Rechercher dans ce blog

Monday, December 12, 2022

Ini Beberapa Tips Untuk Kamu yang Tertarik dengan Bisnis Kue Basah - linkumkm.id

LINK UMKM -  Bisnis kue basah dapat menjadi pilihan usaha kecil rumahan bagi untuk kamu yang ahli dalam membuat kue. Modal usaha ini juga tidak besar namun memiliki peluang bisnis yang besar.

Jika kamu memiliki keahlian untuk membuat kue, memulai bisnis kue basah ini bisa jadi pilihan tepat. Namun, jika masih belum terlalu percaya diri membuat banyak jenis kue dan memiliki keterbatasan tenaga, Anda juga bisa menerima produk titipan dari orang lain.

Berikut beberapa tips untuk memulai bisnis kue basah, diantaranya adalah :

  1. Tentukan Jenis Kue yang Dijual

Tentukan apa saja jenis kue yang mau kamu jual, termasuk produk utama atau unggulannya. Misal, jika kamu ahli atau punya pengalaman membuat risol, kamu bisa jadikan itu sebagai produk utama.

  1. Tentukan Lokasi yang Efektif dan Efisien

Menjual kue basah tidak wajib mencari toko fisik di tempat lain. Kamu bisa menjadikan rumah sebagai tempat berjualan agar mengurangi uang untuk biaya sewa. Dengan berjualan di rumah pun, konsumen tetap dimudahkan dengan adanya layanan toko online dan marketplace.

  1. Survey Pasar dan Testing Rasa

Lakukan survei kecil-kecilan kepada calon konsumen. Misalnya, sajikan kue yang akan dijual untuk dicicipi teman atau kerabat dan tanyakan pendapat mereka.

  1. Promosi dan Branding

Kamu perlu melakukan promosi dan branding yang baik agar semakin banyak calon pelanggan yang aware dan tertarik membeli. Saat ini, banyak sekali usaha kecil yang menarik perhatian atau lebih dikenal dengan istilah &039;viral&039; dengan bantuan media sosial. Namun, hal yang utama adalah mengiringi branding dan promosi tersebut dengan produk serta pelayanan yang berkualitas.

***

GN/WW

Adblock test (Why?)


Ini Beberapa Tips Untuk Kamu yang Tertarik dengan Bisnis Kue Basah - linkumkm.id
Read More

No comments:

Post a Comment

Siasat bertahan produsen kue keranjang - ANTARA

Jakarta (ANTARA) - Pemilik usaha kue keranjang Hoki, Kim Hin Jauhari, bersiasat untuk mempertahankan bisnis kue khas Imlek yang proses pemb...