Rechercher dans ce blog

Saturday, May 22, 2021

Sepenuh Hati Bikin Kue untuk Mertua, Hasilnya Malah Berujung Malu - Suara.com

Suara.com - Kemampuan memasak merupakan salah satu hal yang diperhitungkan bagi sejumlah mertua. Tak jarang pula, para mertua meminta menantunya untuk membuatkan makanan.

Seorang wanita membagikan pengalamannya saat diminta membuat kue oleh mertua. Hal ini dibagikan melalui akun TikTok @evafitr.

Saat itu wanita ini tak keberatan dimintai tolong oleh mertuanya. Ia mencoba membuat kue sebaik mungkin agar tak mengecawakan keluarganya.

Tentu saja awalnya ia berekspektasi dapat membuatkan kue enak untuk mertuanya. Sayangnya, ekspektasi tak seindah realita.

Baca Juga: Kesusahan Buka Toples Kue, Pria Ini Mendadak Dapat Chat Begini dari Pak Kos

Awalnya ia membuat adonan dengan mencampurkan tepung dan bahan lain yang ditambahi air sedikit demi sedikit menggunakan mixer. Adonan tersebut dipanggang di sebuah loyang dan ternyata hasilnya tak terduga.

Buat kue untuk mertua (TikTok @evafitr)
Buat kue untuk mertua (TikTok @evafitr)

Kue berwarna hijau yang ia buat malah menempel di loyang. Adonannya jadi sangat lengket dan kue pun tidak berhasil.

Wanita ini berkata cukup malu dengan mertuanya. Hal ini lantaran kue yang ia buat tak berhasil seperti yang diharapkan.

Video terkait menarik banyak perhatian warganet. Ratusan komentar memenuhi unggahan ini.

"Salah cara nge-mixnya. Harusnya telur dimix sampai berjejak baru dikasih tepung. Lagian nggak perlu dikasih air bunda," komentar seorang warganet.

Baca Juga: Viral Cokelat Bentuk Sandal, Penampakannya Bikin Warganet Salfok

Warganet lainnya ikut berkomentar. "Masalahnya terletak di air. Seharusnya nggak usah pakai air. Pakai margarin cair, kalo nggak ada bisa diganti minyak goreng," ujar warganet ini.

"Kalau nggak bisa tinggal lihat di YouTube neng. Jangan ngadi-ngadi sendiri hahaha," tulis warganet lainnya di kolom komentar.

Sementara itu, hingga Sabtu (22/5/2021) video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 300 ribu kali di TikTok.

Adblock test (Why?)


Sepenuh Hati Bikin Kue untuk Mertua, Hasilnya Malah Berujung Malu - Suara.com
Read More

No comments:

Post a Comment

Siasat bertahan produsen kue keranjang - ANTARA

Jakarta (ANTARA) - Pemilik usaha kue keranjang Hoki, Kim Hin Jauhari, bersiasat untuk mempertahankan bisnis kue khas Imlek yang proses pemb...