Rechercher dans ce blog

Saturday, October 23, 2021

'Ontbijtkoek' Kue Jadoel dengan Rasa Rempah Khas Belanda, Sudah Coba? - Detikcom

Jakarta -

Pernah mendengar nama kue ontbijtkoek? Ontbijtkoek merupakan kue yang diadaptasi dari kuliner Belanda.

Ontbijtkoek terbuat dari ketan hitam dan biasanya disajikan sebagai kue untuk sarapan yang kerap menjadi teman untuk ngeteh atau ngopi di pagi hari. Kue berwarna kecoklatan ini memiliki rasa manis dengan aroma rempah yang khas.

Karena orang Indonesia sudah akrab dengan rempah-rempah, tentu ontbijtkoek menjadi kudapan yang menarik untuk dicicipi. Kamu tak perlu repot membelinya, karena kue jadoel ini bisa kamu dapatkan dengan mudah di toko roti terdekat. Salah satunya toko Mami Cakery 89, milik Inka Rinela.

Inka menyebut usahanya berawal dari hobi sang Ibunda yang senang mencari resep roti dan kue khas tempo doeloe, salah satunya kue ontbijtkoek.

"Awal berdirinya usaha ini karena hobi ibu saya untuk mencari resep terbaru untuk roti dan kue - kue khas jaman dulu dan awalnya hanya diberikan ke kerabat dan mendapatkan positive response dari kerabat dan sahabat kami. Akhirnya, saya memiliki ide untuk membuat homemade bakery & cakery bersama ibu saya," ujarnya kepada detikcom.

Inka mengatakan bisnis roti dan kue rumahannya berjalan sejak tahun 2020. Kala itu, dia hanya menjual ke keluarga dan kerabat dekat saja. Barulah kemudian dia berani untuk berjualan secara online dengan menggunakan sistem pre-order (PO).

"Usaha ini mulai berjalan sejak 2020 dimana kami baru berjualan ke kerabat & sahabat yang tau, sistem PO kami mulai sejak April 2021," katanya.

HenizFoto: dok. Instagram.com/@mamicakery89

Adapun sistem PO ini dipilih agar dapat menjangkau lebih banyak konsumen. Sekaligus mengefisiensikan waktu dan sumber daya yang ada. Selain ontbijtkoek, Inka menjelaskan dirinya juga menawarkan ragam pilihan produk bakery lainnya, seperti Roti Old School yang memiliki 4 varian rasa, yaitu Chocolate, Cheese, Lotus Crunchy dan Peanut Choco. Ada pula Banana Choco Cake dan roti wool.

Wool Roll Bread merupakan jenis roti manis yang berbentuk seperti gulungan benang wol. Roti ini tersedia dalam 7 varian rasa yang lezat, yakni Choco Cheese, Lotus Choco, Peanut Choco, Lotus Crunchy, Salted Egg, serta Chocolate & Cheese. Roti dan kue Mami Cakery 89 tersebut dijual dengan harga mulai Rp 75 ribu. Untuk mendapatkannya kamu bisa memesan lewat akun Instagram @mamicakery89.

Sebagai informasi, Inka merupakan foodpreneur peserta 'Kembangkan Bisnis Kulinermu'. Acara ini digelar oleh detikcom bersama Kraft Heinz Food Service demi mendukung usaha kuliner Tanah Air agar bisa naik kelas.

"Kami ingin mendapatkan informasi serta knowledge untuk mengembangkan bisnis rumahan kami, terutama karena kami juga berada di food & beverages industry. Selain itu, kami juga ingin meningkatkan dan memperluas customer base mami cakery 89 dan juga ingin meningkatkan awareness terhadap usaha kami agar bisa berkembang dan memberikan kesenangan tersendiri untuk customer kami," tandasnya.

Simak Video "Ciptakan Inovasi untuk Hadirkan Peluang Baru Usahamu"
[Gambas:Video 20detik]
(prf/ega)

Adblock test (Why?)


'Ontbijtkoek' Kue Jadoel dengan Rasa Rempah Khas Belanda, Sudah Coba? - Detikcom
Read More

No comments:

Post a Comment

Siasat bertahan produsen kue keranjang - ANTARA

Jakarta (ANTARA) - Pemilik usaha kue keranjang Hoki, Kim Hin Jauhari, bersiasat untuk mempertahankan bisnis kue khas Imlek yang proses pemb...